Tuesday, February 5, 2013
website yang pertama kali diciptakan didunia
(dedi-smk.blogspot.com) Website merupakan salah satu sarana penting untuk bertukar informasi melalui dunia online. Untuk mengetahui website yang pertama kali dibuat didunia kita harus mengetahui dahulu penemu world wide web, karena tanpa adanya www atau word wide web tidak akan bisa kita membuat website seperti saat ini. Penemu www adalah Berners-lee dialah orang yang berjasa yang menemukan www, berkat jasanya itu sekarang kita bisa membuat blog sesuka hati dan kita juga bisa membuat website dengan mudahnya. Alamat website pertama yang pernah ada didunia adalah http://info.cern.ch pertanyaannya siapakah pembuat website ini? Jelas jawabannya adalah penemu www, karena mana mungkin selain penemu www bisa membuat website sedangkan dia saja belum paham apa itu www dan bagaimana cara kerjanya. Seiring dengan perkembangan website semakin meningkat dan akhir-akhir ini banyak sekali website yang menyediakan jasa pembuatan blog secara gratis, termasuk blogger yang saat ini sedang saya pakai untuk menghosting blog ini. Website pertama kali didunia yang diciptakan oleh penemu www mulai diluncurkan online pada 6 agustus 1991, saat itu tepat 4 tahun sebelum kelahiran saya. Setelah adanya website pertama tersebut ternyata website sangat diminati dan sampai saat ini setidaknya sudah lebih dari 25 juta website maupun blog yang ada di seluruh dunia, hal tersebut merupakan suatu peluang bisnis bagi mereka yang paham betul akan potensi yang dapat di hasilkan dari internet.
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment